YADU adalah putra sulung Prabu Yayati, raja negara Astina dari permasuri Dewi Dewayani, putra brahmana sakti yang memiliki ilmu Sanjiwani (dapat menghidupkan orang yang sudah mati walau sudah menjadi abu), bernama Resi Sukra. Ia mempunyai adik kandung bernama Turwasu. Yadu juga mempunyai tiga orang saudara seayah lain ibu, putra Dewi Sarmista, putri raja raksasa Prabu Wisaparwa, masing-masing bernama ; Druhyu, Anu dan Puru.
Yadu dan ketiga saudaranya yang lain, yaitu: Turwasu, Druhyu dan Anu, kehilangan haknya atas tahta dan kerajaan Astina karena mereka menolak pemintaan ayahnya, Prabu Yayati untuk menukarkan masa mudanya dengan masa ketuaan ayah mereka yang terkena kutuk Resi Sukra menjadi lelaki jompo yang renta. Yadu dan Turwasu kemudian meninggalkan negara Astina, pergi mengembara.
Berkat keuletan dan ketekunannya bertapa, Yadu akhirnya mendapatkan anugrah Dewata, ia berhasil mendirikan negara baru yang diberi nama Kerajaan Mandura. Dari perkwinanya dengan seorang hapsari/bidadari, Prabu Yadu memperoleh seorang putra yang diberi nama Kunta, yang turun temurun menurunkan Wangsa Yadawa, Wresni dan Andaka (keluarga kerajaan ; Mandura, Lesanpura, Kumbina dan Dwarawati). Prabu Yadu mati moksa dalam usia yang sangat lanjut.
Popular Posts
-
PUNTADEWA adalah putra sulung Prabu Pandudewanata, raja negara Astina dengan permaisuri Dewi Kunti, putri Prabu Basukunti dengan Dewi Dayi...
-
Dikisahkan ing pertapan Jatisrana, ana pandhita aran Begawan Suwandhagni. Sang Begawan nduwe anak loro lanang kabeh aran Bambang Sumantri la...
-
ARYA SETYAKI juga dikenal dengan nama Arya Wresniwara, yang berarti perwira dari suku Wresni. Sedangkan julukan Singamulangjaya, karena a...
-
ABIYASA dikenal pula dengan nama Resi Wiyasa (Mahabharata). Ia putra Resi Palasara dari pertapaan Retawu, dengan Dewi Durgandini, putri...
-
BRAJAMUSTI adalah putra ke-lima Prabu Arimbaka, raja raksasa negara Pringgandani dengan Dewi Hadimba. Brajamusti mempunyai tujuh orang ...
0 komentar:
Posting Komentar